Minggu, 11 Maret 2012

TIGA KOREK API

 TIGA KOREK API

Format        : Perorangan
Waktu        : 10 – 20 menit
Tempat       : Di dalam atau diluar ruangan
Materi         : Tiga batang korek api
Peserta        : 6 – 30 peserta

DESKRIPSI
            Dengan tiga batang korek api yang tersusun berderet membentuk seperti angka 3 romawi, peserta diminta memindahkan satu atau maksimal dua batang korek hingga menjadi angka 3,14 (tiga koma empat belas).

TUJUAN
            Berpikir secara kreatif dengan wawasan yang luas.

PROSEDUR
            Trainer menunjukkan tiga batang korek api kepada seluruh peserta pelatihan. Semua peserta pelatihan tentunya sudah tahu korek appi. Untuk lebih jelasnya trainer perlu menunjukkan sambil berkeliling ke tempat peserta serta meyakinkan mereka bahwa tiga korek api itu adalah seperti yang biasa mereka lihat sehari-hari. Jika perlu, disediakan gambar di flipchart, OHP, maupun komputer dan LCD.
            Korek tersebut dijejer berdiri secara berdekatan, kemudian trainer sambil menggambar tiga garis tegak, menerangkan bahwa batang-batang korek tersebut menunjukkan angka tiga romawi. Selanjutnya, semua peserta diminta berfikir cara membuat angka 3,14 (tiga koma empat belas) dengan hanya tiga batang. Peserta harus berfikir sendiri-sendiri, tidak boleh berbicara dan bertanya selama mengerjakan tugas, kecuali mengacungkan tangan untuk menawab. Peserta diwajibkan mencoba dengan mencorete-coret di kertas tanpa bekerjasama dengan peserta lain.
            Peserta yang bisa menjawab lebih dahulu dengan benar akan keluar sebagai pemenang dan berhak mendapatkan hadiah yang lumayan.

DISKUSI
  1. Mengapa peserta tidak boleh berbicara dan bertanya?
  2. Apa yang pertama telintas dipikiran peserta ketika diminta mengubah angka III (3) menjadi 3,14?
  3. Apa yang pada umunya menyulitkan peserta dalam memecahkan teka-teki tersebut?
  4. Bagaimana cara supaya bisa berfikir luas?

VARIASI
            Jika jumlah peserta tidak banyak, maka setiap peserta diberi masing-masing tiga buah korek api supaya mereka bisa merasakan langsung bagaimana mereka menggunakan alat peraga sesuai perintah.

KUNCI
            Jawaban dari teka-teki ini adalah π (phi). Tiga batang korek api disusun dua sejajar dan yang satu batang lagi direbahkan diatasnya sehingga akan terbentuk huruf  Yunani Phi artinya 22/7 atau 3,14. Phi merupakan bahasa simbol dalam matematika.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar